Profil Desa Pegalongan

 


Pada mulanya ada tiga grumbul sebagai cikal bakal terbentuknya Desa Pegalongan, yaitu Grumbul Rawa Kembang di RW 01, Grumbul Pegalongan di RW 02 dan Grumbul Cunil di  RW  03.  Sesuai  dengan  keadaan  alam  yang  disatukan  oleh  adanya  kepentingan bersama  dalam  mata  pencaharian  umumya  adalah  usaha  dalam  bidang  pertanian  sesuai dengan  potensi  yang  ada  maka  lama  kelamaan  bergabung  menjadi  satu  yaitu  Desa Pegalongan. 


Nama  Desa  Pegalongan  diambil  dari  nama  sejenis  tanah  liat  ditepian  sepanjang  sungai serayu  yang  konon  tanah  tersebut  sering  dimakan  oleh  sebagian  warga  dan  nyatanya dapat  menambah  tenaga.  Tanah  tersebut  dinamakan  tanah  galong,  maka  desa  tempat tanah galong tersebut disebut pegalongan yang kemudian menjadi nama desa yaitu Desa Pegalongan. 


Desa  Pegalongan  mulai  ada  sejak  diadakannya  babad  Desa  Pegalongan  yang  dilakukan oleh  Ki  Ralim,  Ki  Cadikrama,  Ki  Santadrana  dan  Ki  Nayawikrama  kurang  lebih  pada tahun 1867-1880, namun pada saat itu merupakan desa yang penduduknya masih sedikit. 



Sejarah  pemerintah  Desa  Pegalongan  sejak  dulu  sampai  saat  ini  telah  beberapa  kali dipimpin  oleh  Kepala  Desa.  Secara  lengkap  silsilah  pemerintahan  Desa  Pegalongan adalah sebagai berikut : 


  1. Kepala Desa ke I      : Ki Ralim 
  2. Kepala Desa ke II    : Ki Cadikrama 
  3. Kepala Desa ke III    : Ki Santadrana 
  4. Kepala Desa ke IV    : Lana Nayawikrama 
  5. Kepala Desa ke V    : Narpa Nayameja  
  6. Kepala Desa ke VI    : Siswadi 
  7. Kepala Desa ke VII    : Roedoe Sastroamijoyo 
  8. Kepala Desa ke VIII    : Adiprapto 
  9. Kepala Desa ke IX    : Sudar Dwijodarsono 
  10. Kepala Desa ke X    : drh. Sayidi Arjono 
  11. Kepala Desa ke XI    : Slamet Widodo 
  12. Kepala Desa ke XII    : Kasmidi,S.Pd


Desa  Pegalongan  adalah  salah  satu  dari  13  Desa  yang  terletak  di  Kecamatan Patikraja Kabupaten Banyumas. Hanya berjarak 3 KM dari Kantor Kecamatan dan 9 KM  dari  Kantor  Pemerintahan  Kabupaten.  Wilayahnya  terdiri  dari  hamparan  tanah pemukiman,  tanah  persawahan  dan  ladang,  sebagian  wilayahnya  terdapat  di  dataran tinggi di sebelah utara desa yaitu Grumbul Cunil.




Secara geografis Desa Pegalongan  terletak pada posisi 7°47'-7°49' Lintang Selatan dan 109°23'-109°25'  Bujur  Timur.  Topografi  ketinggian  desa  ini  adalah  berupa  daratan sedang yaitu sekitar 60 m di atas permukaan air laut.  Desa Pegalongan terletak di wilayah Kecamatan  Patikraja  Kabupaten  Banyumas  dengan  posisi  dibatasi  oleh  wilayah  desa-desa tetangga. Batas wilayah Desa Pegalongan adalah : 

  1. Sebelah utara Desa Kedungrandu Kecamatan Patikraja, Kelurahan Teluk Kecamatan Purwokerto Selatan 
  2. Sebelah barat Desa Patikraja Kecamatan Patikraja 
  3. Sebalah selatan Desa Papringan Kecamatan Banyumas Desa Mandirancan Kecamatan Kebasen 
  4. Sebelah timur Desa Sokawera Kecamatan Patikraja, Desa Wiradadi Kecamatan Sokaraja 

Data RT di Desa Pegalongan Kecamatan Patikraja


0 Komentar